SEJUTA TANYA

SEJUTA TANYA

Aku muak dengan semua
Kemunafikan diri yang selalu
Jadikan jiwa resah tak terkira
Ku bertanya pada dunia kenapa bisa
Tak ada ketetapan pada kata pada laku
Seolah hidup tiada hisabnya

Aku muak dengan semua
Pada saat bahagia tiada ingat akan pengabdian
Pada sengsara baru diri menghiba-hiba dengan khusu’nya
Seolah kacang lupa kulitnya
Jadikan hidup seolah permainan semata

Entah sampai kapan
Jiwa masih terus melara melihat dunia
Yang tak kunjung arif bijaksana dalam usia semakin tua
Segenap makhluk yang tak kunjung penuh dalam ketundukan