Meminta kepada ALLAH jangan pernah bosan. Jangan pernah merasa bahwa ALLAH tidak sayang kita, tidak perduli kepada kita manakala doa kita belum di dengar_NYA, belum di kabulkan-NYA karena bisa jadi di sanalah wujud kasih sayang-NYA. Bahwa ketika satu doa belum di kabulkan sangat banyak sebabnya, apakah belum waktunya, apakah belum hak kita, apakah kita tidak pantas untuk mendapatkan sesuatu yang kita minta, ataukah kita tidak layak untuk menerimanya karena bukan yang terbaik bagi kita atau sejuta makna lainnya.
Maka berdoalah tanpa pernah jemu karena bisa jadi juga ALLAH sangat ingin mendengar curhat kita kepada-NYA melalui lantunan doa doa kita, melalui jerit tangis kita di kala sepi malam pada puncaknya, atau mungkin ALLAH ingin kita kembali dulu pada-NYA, meninggalkan segala bentuk kemaksiatan kita. Berdoalah tanpa pernah menghitung hari, tanpa pernah menghitung sudah berapa ribu kali kita sebut nama-NYA, sudah berapa ribu kali kita baca kalam-NYA, sudah berapa ribu kali kita baca sholawat kepada Rosul-NYA, sudah berapa ratus botol air mineral kita tiup dengan doa doa. Berdoalah terus karena bisa jadi pada doa yang kesekian puluh ribu kalinya ijabah itu datang, pengabulan itu menghampiri.
Home » Uncategories » BERDOALAH TANPA HENTI, MUNGKIN PENGABULAN DATANG PADA DOA KITA YANG KESEKIAN PULUH RIBU KALINYA