Perjalanan
ke Kabupaten Mahakam Ulu sangat menyenangkan. Suasana perjalananlah yang
membuat semuanya menjadi menyenangkan. Bayangkanlah kita berada di atas satu
speedboot dengan penumpang sebanyak 13 orang dan dengan di iringi oleh deburan
ombak speed boot, angin yang kencang menerpa wajah, dan suasana pemandangan
alami hijau menyegarkan sepanjang perjalanan menuju ibu kota mahulu yakni Ujoh
Bilang. Di sanalah letak menyenangkannya, suasana alami sepanjang jalan menjadikan
otak kita akan fresh kembali dengan satu syarat bahwa kita menikmati
perjalanan(karena bila tidak justru yang akan kita dapatkan hanya strees
semata, karena takut dan lelah).
Taksi air ke Mahakam Ulu
Memang
perjalanan ke Mahakam Ulu sangat panjang dan melelahkan. Bayangkan untuk
menuju Mahakam Ulu di Propinsi Kalimantan Timur kita harus menempuh perjalanan
selama 13 jam dari Kota Samarinda ibu kota Kalimantan Timur.Perjalanan itu harus
di tempuh dengan melalui jalan darat yang tidak mulus, banyak berlubang sekali
pun pemandangan sepanjang jalan juga sangat indah antara Samarinda, melalui
tenggarong, Barong Tongkok di Kutai Barat dan pada akhirnya Tering di mana
speed boot menuju Mahakam Ulu berada. Speed boot ke Mahakam Ulu berangkat
pertama sekitar pukul 08.00 sehingga jika kita ingin pas dan tidak ingin menginap
di tering, berangkatlah sekitar pukul 8 atau 9 malam dari Samarinda. Jika kita
berangkat pagi dari Samarinda, hampir pasti kita harus menginap di Tering. Di
tering ini hanya ada penginapan penginapan kecil, berbeda dengan di Barong
Tongkok yang berjarak sekitar 30 Km dari tering di mana di sana banyak terdapat
hotel sebagai tempat transit yang nyaman sebelum melanjutkan perjalanan ke
Mahakam Ulu, seperti di hotel Amar, hotel Sidodadi. Barulah pagi harinya kita
bisa mencari travel meminta di antar ke Tering untuk melanjutkan perjalanan
dengan speed boot.
Batu dinding
Perjalanan
ke Mahakam Ulu berlangsung selama kurang lebih 5 jam, sehingga jika kita
berangkat pukul 8 dari tering kita akan sampai kurang lebih pukul 1 siang di
Ujoh Bilang dan kita masih akan sempat berurusan di sekolah atau di dinas dinas
di ibu kota Mahakam ulu itu. Sepanjang jalan ke Mahakam Ulu kita bisa menjumpai
pemandangan mengasikkan dari hutan menghijau sepanjang jalan, sungai Mahakam yang
luas membentang dan penuh dengan aktivitas hilir mudik speed boot, kapal,
perahu ketinting, nelayan pencari ikan, kampung kampung sepanjang sungai. Satu
hal yang luar biasa ketika kita akan sampai di Ujoh Bilang yakni, kita akan
menemui batu dinding yang lumayan lebar, yang sangat cocok menjadi obyek foto
selfie. Jika nyali cukup besar kita bisa menjumpai riam riam deras yang sangat
memancing adrenalin yakni riam panjang dan riam udang, selepas dari Ujoh Bilang
dan Long Bagun jika kita mempunyai tujuan ke Long Pahangi dan Long Apari di
hulu lagi dari Ujoh Bilang.
Untuk
mencapai Ujoh Bilang biaya speed boot mencapai 300 rb s.d 350 rb dari Tering,
sementara jika lanjut ke Long Pahangai biayanya bertambah sekitar 700 rb s.d 1
juta rupiah tergantung deras air dan jumlah penumpang yang di bawa. Penginapan
di Mahakam Ulu cukup lumayan. Untuk penginapan penginapan kecil semacam Nur
Janah dengan tarif cuma 100 ribuan, Yang lumayan besar Mariska dengan tariff sekitar
300 rb an sampai Hotel dengan kamar mandi di dalam dan ber Ac di hotel bintang
4 yang bertarif sekitar 650 rb.
Perjalanan
ke Mahakam Ulu adalah perjalanan yang sangat menyenangkan, selama kita bisa
menikmati. Dan dengan demikian kita laksana menjalani liburan di sela
menjalankan kewajiban kita dalam dinas luar yang sedang kita laksanakan.