Permasalahan Pelaksanaan PPDB


Permasalahan PPDB 
1. Permasalahan Kartu Keluarga. Batas perubahan KK yang minimal 6 bulan/1 tahun menjadi masalah terbesar di lapangan. Kebijakan ini menjadi masalah terutama untuk keluarga yang tidak tertib administrasi karena tidak langsung mengurus perpindahan KK ketika pindah domisili. Akibatnya terjadi seorang anak tidak bisa masuk di sekolah terdekat karena KK nya masih ditempat tinggal lama. Demikian juga perubahan KK bisa juga terjadi karena masuknya anggota keluarga baru sehingga KK berubah sementara ada anggota keluarga yang sekolah pada bulan bulan tersebut.
Solusi : Sosialisasi tentang permendikbud harus jauh jauh hari sekali pun juknis baru disusun daerah 1 atau 2 bulan sebelum pendaftaran atau pasal tentang KK ini ada keringanan kepada yg benar benar penduduk sekitar sekolah tapi hanya lalai menyangkut administrasi.
PPDB

2. Pengaturan zonasi di daerah padat penduduk namun sedikit sekolah dan padat sekolah jarang penduduk. Akibatnya ada satu sekolah yang menolak sangat banyak pendaftar, sementara ada sekolah yang kuota zonasinya tidak terpenuhi sehingga harus menerima regular, artinya domisili anak jauh dari sekolah sehingga menimbulkan banyak masalah lanjutan menyangkut transportasi dsb.
Solusi : Untuk sekolah yang masih kurang harus di tambah atau di adakan ruang kelas baru
3. Zonasi sudah di atur sebaik baiknya, namun kemudian masih terjadi perpindahan secara massal ketika semester 1 sudah berjalan, sehingga masih ada sekolah tertentu(di luar kota) yang kekurangan murid. Seharusnya perpindahan juga harus di atur kecuali siswa yang orang tuanya pindah tugas, dan bila karena mencari sekolah tertentu yang favorit harus di tolak perpindahannya.
Solusi : Pengaturan kepindahan dengan alasan perpindahan tugas orang tua.
4. Permasalahan website untuk pendaftaran yang sering mengalami gangguan teknis, lambat, tidak bisa input data dan banyak kendala jaringan lainnya.
Solusi : Harus di pastikan jaringan online siap menjalankan penddaftaran PPDB ini untuk keseluruhan daerah dengan memperkuat server dan koneksi internet yang stabil untuk semua sekolah.